Rechercher dans ce blog

Sunday, September 19, 2021

Vaksinasi Covid-19 Dosis Dua di Tangsel Baru 38,7 Persen dari Target - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan baru menyelesaikan penyuntikan vaksin Covid-19 lengkap atau dua dosis terhadap 415.314 warga.

Jumlah tersebut setara dengan 38,7 persen dari target vaksinasi yang diberikan Pemerintah Provinsi Banten, yakni 1.073.266 jiwa.

"Hingga Minggu (19/9/2021), cakupan dosis dua sebesar 38,7 persen atau setara 415.314 (jiwa)," ujar Kepala Dinas Kesehatan Tangerang Selatan Allin Hendalin Mahdaniar dalam keterangannya, dikutip Senin (20/9/2021).

Baca juga: Tangsel Catat Penambahan 12 Kasus Covid-19, 13 Pasien Sembuh

Sementara itu, capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di Tangsel sudah dilakukan terhadap 651.937 jiwa atau 60,7 persen dari target yang dicanangkan.

Secara terperinci, terdapat 14.119 tenaga kesehatan dan 239.316 petugas pelayanan publik yang sudah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama.

Selain itu, terdapat 365.257 warga lanjut usia (lansia) maupun masyarakat umum dan rentan yang sudah menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

"Untuk remaja (usia 12-17 tahun), sebanyak 33.245 (peserta)," kata Allin.

Baca juga: Pemuda yang Tenggelam di Kali Hitam Ditemukan Tewas, Diduga Tercebur karena Mabuk

Allin lantas mengingatkan masyarakat yang sudah divaksinasi agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna menekan penularan Covid-19.

Diketahui, kasus Covid-19 di wilayah Tangerang Selatan masih terus bertambah. Dinas Kesehatan mencatat, ada penambahan 12 kasus Covid-19 pada Minggu.

Dengan demikian, total kasus Covid-19 di Tangerang Selatan sampai Minggu berjumlah 30.748 kasus.

Baca juga: Aksi Pembegalan Terjadi Lagi di Bintaro, Dua Pengemudi Ojol Dibacok

Satgas Penanganan Covid-19 mengonfirmasi, 29.777 orang di antaranya sudah sembuh, bertambah 13 orang dari data pada Sabtu (18/9/2021).

Sementara itu, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dilaporkan meninggal dunia sebanyak 728 orang.

Saat ini, pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan berkurang menjadi 243 orang. Para pasien menjalani isolasi mandiri maupun dirawat di rumah sakit rujukan.

Adblock test (Why?)


Vaksinasi Covid-19 Dosis Dua di Tangsel Baru 38,7 Persen dari Target - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...