Rechercher dans ce blog

Wednesday, September 1, 2021

Satu Keluarga dari San Diego Masih Terjebak di Afghanistan - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Satu keluarga dari San Diego dilaporkan masih terjebak di Afghanistan. Sebanyak tiga murid dari keluarga ini merupakan siswa dari Distrik Sekolah El Cajon.

"Karyawan kami dan keluarga yang diselamatkan memperkirakan bahwa lebih dari 1.000 anak berkewarganegaraan AS atau anak dengan visa imigran khusus masih terjebak di Afghanistan," ujar Juru Bicara Persatuan Distrik Sekolah Lembah Cajon Howard Shen, dikutip dari NBC.

Dari lima keluarga, empat di antaranya sudah dievakuasi ke El Cajon. Mengutip CNN, total anggota lima keluarga ini terdiri dari 14 siswa dan delapan orang tua.


Anggota Kongres AS Darrell Issa dari California mengatakan pihaknya terus bekerja untuk membantu keluarga ini melarikan diri dari Afghanistan. Namun, ia menuturkan bahwa keluarnya AS dari Afghanistan menyebabkan evakuasi keluarga ini semakin sulit.

Sistem dokumentasi dan verifikasi yang dibangun oleh Departemen Luar Negeri AS hancur. Selain itu, beberapa keluarga juga mengaku kerap kali dipukul dan diancam.

Keluarga lain dari daerah San Diego telah berhasil keluar dari negara itu. Dua keluarga berangkat pada Kamis (26/8). Keluarga ketiga berangkat di hari Rabu (25/8).

"Kami berterima kasih kepada tim anggota Kongres (Darrell) Issa dan semua orang yang telah berkontribusi pada misi ini sejauh ini," ujar Shen kepada CNN.

Kebanyakan keluarga imigran pergi ke Afghanistan pada tengah tahun ini untuk mengunjungi kerabatnya. Namun, kondisi politik Afghanistan membuat mereka telantar di negara itu dan menunggu kepastian evakuasi.

Lebih dari 1.000 anak warga negara AS atau anak-anak dari orang tua pemilik visa imigran khusus masih terjebak di Afghanistan, menurut distrik sekolah. Mengutip NBC, visa ini didapatkan setelah mereka bekerja dalam pemerintahan maupun militer AS.

Distrik sekolah sendiri melayani 16-17 ribu pelajar taman kanak-kanak hingga kelas 8 sekolah dasar. Distrik sekolah juga merupakan rumah dari banyak imigran Afghanistan dan Irak.

(pwn/bac)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Satu Keluarga dari San Diego Masih Terjebak di Afghanistan - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...