Rechercher dans ce blog

Saturday, October 30, 2021

Juventus Tertinggal 0-2 dari Hellas Verona di Babak Pertama - Bola Okezone

VERONA – Laga babak pertama Hellas Verona vs Juventus dalam pekan ke-11 Liga Italia 2021-2022 sudah rampung digelar. Hasilnya, Bianconeri -julukan Juventus- harus tertinggal dua gol dari Hellas Verona.

Bermain di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Sabtu (30/10/2021) malam WIB, Juventus sudah babak belur di babak pertama. Dua gol Hellas Verona diciptakan oleh Giovanni Simeone (11’ dan 14’).

BACA JUGA: Hasil Atalanta vs Lazio di Pekan Ke-11 Liga Italia 2021-2022: La Dea Buyarkan Kemenangan Biancocelesti Berkat Gol di Injury Time

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Bermain di Stadio Marc'Antonio Bentegodi jual beli serangan sudah terlihat di awal babak pertama. Bagi Verona, Antonin Barak berhasil melepaskan tendangan langsung mengarah ke Szczesny, sementara Juventus menciptakan peluang dari Alvaro Morata yang menendang dari luar kotak penalti.

Laga Hellas Verona vs Juventus di Liga Italia 2021-2022. Foto: Reuters

Gol bagi Verona memberi kejutan di menit 13. Barak mampu lolos dari perangkap offside setelah menerima umpanan di kotak penalti. Kemudian, tendangannya dapat ditepis Szczesny namun bola muntah langsung disambar Giovanni Simeone. Skor menjadi 1-0 untuk Verona.

Tak butuh waktu lama, Simeone kembali mencetak gol keduanya. Pada menit 15, ia berhasil melepaskan diri dari kawalan bek Juventus sampai akhirnya mencetak gol spektakuler dari sisi kiri menuju pojok gawang lawan. Skor menjadi 2-0.

Tertinggal dua gol membuat Bianconeri bermain panik. Bahkan beberapa kali kedapatan Allegri frustrasi dengan marah-marah di pinggir lapangan untuk menginstruksikan para pemain-pemainnya.

Adblock test (Why?)


Juventus Tertinggal 0-2 dari Hellas Verona di Babak Pertama - Bola Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...