Rechercher dans ce blog

Sunday, May 30, 2021

Dari Bisnis Olahan Ikan, Pria Ini Hasilkan Rp 2,3 Juta dalam Seminggu - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 berdampak besar bagi perekonomian dunia. Di Indonesia, tercatat 19,10 juta penduduk usia kerja terdampak, termasuk pula pekerja yang dirumahkan akibat pandemi yang tak kunjung reda.

Nasib serupa sempat menimpa Heri Wijaya, pengajar bimbingan belajar tingkat SD-SMA ini terpuruk akibat pandemi dan harus banting tulang untuk menghidupi keluarganya.

Namun, ayah empat anak ini tidak menyerah begitu saja. Dia pun banting setir menjadi wirausaha di bidang pengolahan dan pemasaran hasil kelautan dan perikanan.

Dalam kunjungan Tim Ditjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Heri mengungkapkan cikal bakal bisnisnya yang berbekal pengetahuan seadanya.

Baca juga: Jual Produk Olahan Cokelat, Pebisnis Asal Bali Ini Raup Omzet Rp 40 Juta Per Bulan

Pria yang tinggal di Pasar Rebo, Jakarta Timur, ini mulai mencoba mengolah Chicken Katsu dan menjual paket nasi boks. Sebagai ciri khas, dia memberi nama "The Boboko" pada usaha yang baru dirintisnya sejak April 2020.

Ibarat jodoh, aksi coba-coba Heri mulai menemukan jalannya setelah dia memperoleh informasi dari media sosial tentang adanya program penumbuhan wirausaha baru dari Ditjen PDSPKP KKP.

Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

"Saya tertarik untuk mengikuti program itu dan mendaftar untuk dapat bersaing menjadi binaan Ditjen PDSPKP," ungkap Heri dalam siaran pers KKP, dikutip pada Senin (31/5/2021).

Berkat kegigihan dan kepercayaan dirinya yang tinggi, Heri pun lolos dan terpilih pada program tersebut.

Heri semakin yakin atas usaha yang dirintisnya setelah mendapat materi kewirausahaan, pengolahan produk hasil kelautan dan perikanan mulai dari praktik pengolahan, pengemasan dan penghitungan harga jual, hingga digitalisasi bisnis.

Tak hanya itu, dia juga dibekali materi tentang perizinan usaha serta mendapat fasilitas, antara lain sertifikat, pengurusan perizinan usaha (NIB dan IUMK), pembuatan logo dan label usaha, serta pemberian spanduk usaha.

"Alhamdulillah, bukan cuma dikasih materi, tapi juga didampingi. Hasilnya, saat ini pemasaran sudah mulai meluas melalui media online, seperti Go Food, IG @bobokonasiku, dan juga sedang mempersiapkan masuk dalam market place lain, seperti Tokopedia dan Shopee. Selain itu, tersedia pula melalui penjualan offline di toko frozen food dan bantuan para reseller," katanya.

Kini, kapasitas produksi usaha Heri mencapai 15 kilogram ikan untuk pengolahan bakso ikan dan dimsum per pekan.

Selain itu, dia juga memproduksi 10 kilogram otak-otak Bandeng dan 14 kilogram ayam untuk pengolahan Chicken Katsu dan produk olahan tersebut juga ditambahkan untuk pesanan rice box dan nasi bento.

Dengan harga jual bakso ikan Rp 30.000 per pack, otak-otak Bandeng Rp 25.000-Rp 45.000 per ekor, dimsum Rp 30.000 per pack, Chicken Katsu Rp 45.000 per pack, dan ricebox atau nasi bento Rp 20.000 per pack, dia membukukan omzet Rp 2,35 juta per minggu.

"Omzet ini akan meningkat seiring dengan meningkatnya permintaan pasar," sebut Heri.

Baca juga: Garam Klungkung Bali Tembus Pasar AS, Omzet Penjual Capai Rp 100 Juta Per Bulan

Direktur Jenderal PDSPKP Artati Widiarti mengapresiasi keberanian dan kegigihan Heri dalam merintis usaha. Menurut dia, kegiatan pertumbuhan wirausaha pengolahan hasil kelautan dan perikanan yang digarap oleh jajarannya hanyalah jembatan sekaligus komitmen negara dalam membantu masyarakat untuk mengubah tantangan menjadi peluang.

"Kita menyiapkan kegiatan ini untuk mengajak masyarakat mengubah tantangan di tengah Covid-19 menjadi peluang," jelas Artati.

Kegiatan yang dilaksanakan sejak tahun 2020 tersebut merupakan tindak lanjut dari penjaringan minat wirausaha. Kala itu, program ini diikuti oleh 100 peserta terpilih dari 1.000 pendaftar.

Artati berharap, kegiatan penumbuhan wirausaha bidang pengolahan dan pemasaran hasil kelautan dan perikanan bisa menjadi pengungkit ekonomi di tengah pandemi.

"Sektor kelautan dan perikanan masih terbuka, apalagi kita negara maritim. Jadi di situlah banyak peluang yang bisa dioptimalkan," tutupnya.

Baca juga: Sulap Lapangan Futsal Jadi SPBU Modular Shell, Didin Raup Omzet hingga Rp 700 Juta

Adblock test (Why?)


Dari Bisnis Olahan Ikan, Pria Ini Hasilkan Rp 2,3 Juta dalam Seminggu - Kompas.com - Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...