Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 30, 2021

Pengendara Motor Terpental Gegara Akamsi Selonong Keluar dari Gang - Kompas.com - Otomotif Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Berkendara di jalan raya memiliki sebuah tantangan tersendiri. Tidak jarang kita menemui pengendara motor yang main selonong keluar dari gang menuju jalan besar.

Seperti contoh kejadian yang terekam dan diunggah oleh akun instagram @streetmannersindonesia. Dalam cuplikan tersebut, terlihat akamsi yang merupakan akronim dari anak kampung sini alias warga lokal setempat, yang tiba-tiba keluar dari gang dan hendak menyebrang ke jalan utama.

Pada saat bersamaan, terlihat pengendara sepeda motor melaju dari arah lainnya dengan kecepatan tinggi. Sontak pengemudi motor itu pun kaget dan berusaha menghindar hingga kehilangan arah, sampai akhirnya terpental ke jalan raya dan mencelakai pengendara motor lainnya.

Baca juga: Dampak Bila Motor Baru Telat Servis Pertama

Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani mengatakan, orang yang sering melakukan hal tersebut biasanya anak kampung sini (akamsi) karena merasa itu wilayahnya.

“Pengetahuan mereka dalam berkendara aman juga kurang. Mereka hanya mampu mengendarai namun tidak bisa memprediksi bahaya. Sehingga sering ceroboh saat di jalan seperti itu (selonong),” ucap Agus saat dihubungi Kompas.com, Rabu (30/6/2021).

Agus menambahkan, akamsi tadi merasa sudah terbiasa melewati jalur tersebut dan merasa aman-aman saja. Padahal situasi jalan raya tidak bisa disama ratakan dari hari ke hari. Begitu juga dengan kecelakaan yang tidak bisa diduga kapan akan terjadi.

“Dalam berkendara kita harus bisa memprediksi bahaya yang akan terjadi. Pengguna jalan harus paham, salah satu area yang paling rawan terjadinya kecelakaan adalah di persimpangan,” kata Agus.

Baca juga: Ducati Rilis Sepeda Lipat Listrik, Harga Setara Vixion

Oleh sebab itu, Agus menjelaskan, beberapa langkah agar lebih aman ketika mau masuk jalan utama dari gang.

“Pertama kurangi kecepatan ketika akan keluar dari gang. Kedua, berhenti sejenak, lalu tengok kanan dan kiri. Pastikn aman dari kendaraan dan objek bahaya lainnya,” ucapnya.

Terakhir kata Agus, jangan langsung tancap gas ketika keluar dari gang. Karena bisa jadi ada kendaraan lain atau objek berbahaya di jalan.

Adblock test (Why?)


Pengendara Motor Terpental Gegara Akamsi Selonong Keluar dari Gang - Kompas.com - Otomotif Kompas.com
Read More

Cuaca panas melanda Kanada, lebih dari 100 orang meninggal - Apa dampak cuaca panas bagi tubuh? - BBC News Indonesia

Woman trying to keep cool

Sumber gambar, Getty Images

Lebih dari 100 orang meninggal dunia di Kanada saat gelombang panas memecahkan rekor negara tersebut. Suhu di sebuah daerah tercatat hampir menembus 50 derajat Celcius.

Kepolisian di wilayah Vancouver telah dipanggil untuk menangani lebih dari 130 orang yang meninggal dunia secara mendadak sejak Jumat (25/06).

Sebagian besar dari mereka adalah kaum lansia atau orang-orang dengan riwayat penyakit bawaan yang menderita saat gelombang panas melanda.

Rekor suhu panas di Kanada dipecahkan selama tiga hari beruntun. Yang terkini adalah pada Selasa (29/06), ketika temperatur mencapai 49,6 derakat Celcius di Lytton, Provinsi British Columbia.

Sebelum Minggu (27/06), suhu di Kanada tidak pernah melampaui 45 derajat celcius.

Para pakar mengatakan perubahan iklim diperkirakan meningkatkan jumlah kejadian cuaca ekstrem, semisal gelombang panas.

Akan tetapi menghubungkan satu kejadian dengan pemanasan global cukup pelik.

Baca juga:

Gubernur Provinsi British Columbia, John Horgan, menilai pekan terpanas di kawasan itu telah menimbulkan "konsekuensi malapetaka bagi banyak keluarga dan komunitas".

Jumlah korban akibat cuaca panas di bisa meningkat lantaran sejumlah daerah belum menghimpun data.

kanada

Sumber gambar, Reuters

Di Vancouver saja, gelombang panas diyakini menjadi faktor penentu kematian 65 orang sejak Jumat (25/06).

"Saya sudah menjadi polisi selama 15 tahun dan saya belum pernah mengalami jumlah kematian mendadak dalam kurun waktu yang singkat," kata Sersan Polisi Steve Addison.

Menurutnya, beberapa orang tiba di rumah saudara dan "menemukan [saudara] mereka sudah meninggal".

Baca juga:

Penduduk desa Lytton, sekitar 250 kilometer sebelah timur Vancouver, mengalami suhu 49,6 derajat Celcius.

Meghan Fandrich, salah satu warga, mengaku "hampir mustahil" pergi ke luar rumah.

"[Panasnya] tidak bisa ditolerir. Kami berupaya berada di dalam ruangan selama mungkin. Kami terbiasa dengan panas dan panas yang kering, namun 30 [derajat celcius] jauh berbeda dari 47," tuturnya kepada harian Globe & Mail.

Banyak keluarga di Provinsi British Columbia tidak punya AC karena musim kemarau di sana tidak terlalu panas.

Seorang warga Vancouver mengungkap kepada kantor berita AFP bahwa hotel-hotel tampak sudah penuh karena masyarakat berbondong-bondong ke sana demi AC.

"Saya tidak pernah melihat keadaan seperti ini. Saya harap jangan ada lagi yang begini."

British Columbia

Sumber gambar, Getty Images

Apa imbas cuaca panas terhadap tubuh?

Tubuh kita akan berupaya menjaga suhu baku sekitar 37,5 derakat Celcius, terlepas apakah itu dalam kondisi badai salju atau gelombang panas.

Namun, selagi suhu luar semakin panas, tubuh bekerja keras untuk menurunkan temperatur.

Tubuh kemudian membuka lebih banyak pembuluh darah dekat kulit untuk melepas panas di sekujur badan sehingga badan mulai berkeringat.

Ketika keringat menguap, suhu panas dari kulit akan terlepas.

Kapan cuaca panas menjadi masalah?

Cuaca panas sejatinya menaruh tekanan pada tubuh—semakin tinggi suhunya, semakin besar tekanannya.

Pembuluh darah yang terbuka membuat tekanan darah menurun dan jantung bekerja lebih keras serta memompa lebih cepat guna mengalirkan darah di sekujur tubuh.

Hal ini menimbulkan beragam gejala, seperti gatal-gatal pada kulit atau kaki membengkak karena pembuluh darah ada yang bocor.

Baca juga:

Jika tekanan turun terlalu rendah, jumlah darah ke organ-organ tubuh yang memerlukannya tidak cukup sehingga risiko serangan jantung meningkat.

Pada saat bersamaan, berkeringat membuat tubuh kekurangan cairan, garam, dan keseimbangan keduanya pada tubuh.

Gabungan berkeringat dan penurunan tekanan darah bisa menyebabkan keletihan akibat panas. Gejala-gejalanya mencakup pusing, pingsan, linglung, mual, keram otot, sakit kepala, keringat berlebihan, dan letih.

Apakah cuaca panas bisa membunuh manusia?

Sebagian besar individu yang meninggal menderita serangan jantung dan stroke yang disebabkan ketegangan karena tubuh mereka berupaya menjaga suhu tubuh stabil.

Bukti dari berbagai gelombang panas sebelumnya adalah peningkatan jumlah kematian bisa terjadi sangat cepat—yaitu dalam kurun 24 jam pertama sejak gelombang panas mulai melanda.

Pada 2003, gelombang panas di Eropa menyebabkan sekitar 70.000 orang meninggal dunia, menurut sejumlah estimasi.

Lantas apa langkah pencegahannya?

Cukup sederhana—sejukkan tubuh dan minum air secara cukup.

Pertimbangkan aktivitas yang bisa dilakukan di tengah cuaca panas.

Apakah olahraga bisa ditunda sampai panas mereda?

Adblock test (Why?)


Cuaca panas melanda Kanada, lebih dari 100 orang meninggal - Apa dampak cuaca panas bagi tubuh? - BBC News Indonesia
Read More

Unik! Kampus di Burkina Faso Terbuat dari Tanah Liat - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Arsitek asal Burkina Faso, Diebedo Francis Kere, tengah membangun sebuah gedung kampus di tanah kelahirannya tersebut.

Bekerja dengan firmanya, Kere Architecture, bangunan tersebut terbuat dari tanah liat dan sekat dindingnya terbuat dari kayu ekaliptus (eucalyptus).

Universitas tersebut bernama Institut Teknologi Burkina dan merupakan bagian dari kompleks Sekolah Menengah Lycee Schorge di Koudougou. 

Bangunan ini didirikan untuk memperluas area kampus, yang dimiliki oleh Institut Stern Stewart.

Baca juga: Unik! Toko Buku di Beijing Ini Punya Dinding Berputar

Kehadiran sekolah tinggi ini membuka kesempatan bagi para lulusan sekolah menengah untuk melanjutkan pendidikan mereka ke jenjang yang lebih tinggi.

Bangunan seluas 2.100 meter persegi ini terdiri dari serangkaian modul berulang yang berisi ruang kelas, ruang kuliah, dan ruang tambahan.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Setiap bagian ruangan (modul) dibangun dalam formasi zig-zag untuk memfasilitasi aliran udara di dalam dan di sekitar gedung.

Bagian ruangan yang berisi ruang kelas diatur melingkar, mengelilingi lapangan persegi panjang yang berada di luar gedung.

Bangunan tersebut dibuat dengan tanah liat di area sekitar kampus, yang telah digabungkan dengan beton kemudian dituangkan dan dicor di tepat ke dalam bekisting besar.

Bekisting merupakan ukuran satu ruang kelas dan dirancang untuk dibongkar dan dibangun kembali dalam mentransmisikan setiap modul.

Teknik pembangunan ini juga diaplikasikan dalam pembangunan sekolah dasar di Gando.

Ini adalah metode konstruksi yang lebih cepat dan fleksibel daripada menggunakan batu bata dari tanah liat tradisional.

Material tanah liat dipilih karena melimpah di daerah sekitar dan membantu mendinginkan interior gedung ketika suhu udara sekitar meningkat.

Bukaan atap dirancang untuk melepaskan udara hangat melalui efek tumpukan. Teknik pemasangan ini secara alami memberikan ventilasi pada bangunan.

Di sekitar kelas terdapat koridor dan jalan setapak yang teduh, dibingkai oleh dinding kayu ekaliptus.

Dinding ini menyatukan kampus dengan sekolah, yang juga dilapisi dengan kayu yang sama.

Kayu ekaliptus juga digunakan untuk menutupi langit-langit gantung di dalam ruang kelas, sehingga menambahkan kesan hangat ke dalam interior.

Bangunan ini dilengkapi dengan desain lansekap luas yang telah direncanakan untuk melindungi kampus selama musim hujan, karena lokasinya merupakan daerah yang rawan banjir.

Kere Architecture didirikan oleh Diebedo Francis Kere di Berlin pada tahun 2005.

Proyek terbaru lainnya yang pernah mereka kerjakan antara lain paviliun Tippet Rise Art Centre di Montana , AS, yang dibuat dari pohon mati.

Saat ini firma milik Kere ini juga sedang mengembangkan parlemen Bernin, yang didesain berdasarkan pohon palaver Afrika.

Adblock test (Why?)


Unik! Kampus di Burkina Faso Terbuat dari Tanah Liat - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Super Air Jet Resmi Terima Sertifikat Operator Penerbangan dari Kemenhub - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.comMaskapai penerbangan swasta baru Super Air Jet telah resmi menerima Sertifikat Operator Penerbangan (Air Operator Certificate atau AOC) nomor 121-060.

Maskapai penerbangan berkonsep milenial serta berbiaya rendah ini diizinkan mengoperasikan pesawat udara dengan tujuan komersial.

Adapun persetujuan itu diberikan oleh Otoritas Penerbangan Nasional, dalam hal ini Direktorat Jenderal Perhubungan Udara dan Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara, Kementerian Perhubungan.

Baca juga: Simak 10 Rute Super Air Jet, Tarifnya Mulai dari Rp 252.000

Pihak Super Air Jet menghabiskan waktu sembilan bulan untuk melewati lima tahap yang mengacu pada ketentuan Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO).

Lima tahap yang dimaksud adalah pre-application, formal application, document compliance, demonstration & inspection, dan certification.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Tidak hanya itu, Super Air Jet telah mengantongi Surat Izin Usaha Angkutan Udara Berjadwal (SIUAU-NB) dengan Nomor SIUAU/NB-036.

Maskapai penerbangan tersebut memiliki kode penerbangan IU dari Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional (IATA), SJV dari ICAO, dan PROSPER untuk kode panggil (call sign) di udara.

Persiapan penerbangan perdana

Pramugari Super Air Jet, maskapai baru yang berrencana melakukan penerbangan perdana dalam waktu dekat.dok. Super Air Jet Pramugari Super Air Jet, maskapai baru yang berrencana melakukan penerbangan perdana dalam waktu dekat.

Di fase awal, Super Air Jet akan mengoperasikan tiga armada Airbus 320-200 berkapasitas 180 kursi kelas ekonomi.

Maskapai penerbangan tersebut juga tengah menyiapkan penerbangan perdana dengan rute-rute domestik sebelum nantinya merambah rute-rute internasional.

Baca juga: Resmi, Super Air Jet Kantongi Sertifikat Operator Penerbangan dari Kemenhub

“Super Air Jet didirikan atas dasar (rasa) optimis bahwa peluang pasar, khususnya kebutuhan penerbangan dalam negeri masih ada dan terbuka luas, ada permintaan yang sangat kuat dari masyarakat untuk perjalanan udara saat ini, terutama para milenial,” kata Direktur Utama Super Air Jet Ari Azhari dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (30/6/2021).

Ari menambahkan, angkutan udara sangat dibutuhkan karena sesuai dengan kondisi geografis Indonesia.

10 rute penerbangan

Melansir dari Kompas.com, terdapat 10 rute penerbangan domestik yang akan dibuka oleh Super Air Jet.

Tarif termurah dimulai dari Rp 252.000 untuk rute penerbangan Jakarta-Palembang. Selain itu, juga ada rute Jakarta-Pontianak dengan tarif mulai dari Rp 385.000, Jakarta-Padang dengan tarif mulai dari Rp 440.000, dan Jakarta-Batam dengan tarif mulai dari Rp 429.000.

Super Air Jet juga melayani rute Jakarta-Lombok dengan tarif mulai dari Rp 416.000, Jakarta-Surabaya dengan tarif mulai dari Rp 384.000, Jakarta-Denpasar dengan tarif mulai Rp 426.000, dan Jakarta-Banjarmasin dengan tarif Rp 437.000.

Adblock test (Why?)


Super Air Jet Resmi Terima Sertifikat Operator Penerbangan dari Kemenhub - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

8 Kali Berturut-turut, Kemenhub Dapat Opini WTP dari BPK - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menerima predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas pemeriksaan Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2020.

Predikat WTP ini sekaligus menjadi yang kedelapan kali berturut-turut didapat Kemenhub sejak 2013.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menilai, predikat WTP yang didapatkan itu menunjukkan komitmen Kemenhub dalam pengelolaan keuangan yang akuntabel dan transparan.

Baca juga: Kapal Feri Yunicee Tenggelam, Kemenhub Sebut 44 Orang Selamat

"Capaian ini menjadi motivasi kami untuk terus terus meningkatkan kinerja dan akuntabilitas dalam tata kelola keuangan di masa yang akan datang,” ujar Budi dalam keterangan tertulis, Rabu (30/6/2021).

Budi Karya pun menyatakan apresiasinya kepada para seluruh jajaran di lingkungan Kemenhub yang telah mengelola keuangan secara optimal sehingga menjadi perolehan opini WTP.

Selanjutnya, kata dia, Kemenhub akan fokus untuk menindaklanjuti sejumlah rekomendasi dari BPK dari hasil pemeriksaan laporan keuangan tersebut, dengan merumuskan langkah-langkah dan rencana aksi.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Langkah tersebut yakni akan menerbitkan Instruksi Menteri Perhubungan untuk segera menindaklanjuti temuan dan rekomendasi BPK, mengadakan pelatihan berkelanjutan kepada kantor atau satker terkait pengadaan barang dan jasa, penatausahaan PNBP/Persediaan/Aset.

Kemudian meningkatkan fungsi pengawasan internal oleh aparat pengawasan intern pemerintah guna peningkatan tata kelola dan kepatuhan terhadap ketentuan yang berlaku, serta meningkatkan kompetensi sumber daya manusia dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sehingga lebih optimal dalam melakukan pengendalian.

Baca juga: Resmi, Super Air Jet Kantongi Sertifikat Operator Penerbangan dari Kemenhub

"Kami berupaya untuk menyelesaikan seluruh permasalahan sesuai rekomendasi BPK," pungkas Budi Karya.

Adblock test (Why?)


8 Kali Berturut-turut, Kemenhub Dapat Opini WTP dari BPK - Kompas.com - Kompas.com
Read More

Studi: Vaksin Moderna Lindungi Tubuh dari Covid-19 Varian Delta - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebuah studi laboratorium menyebutkan, vaksin Covid-19 Moderna menghasilkan antibodi penawar terhadap varian Delta.

Informasi itu diumumkan pada Selasa (29/6/2021).

Dilansir dari Global News, (29/6/2021), penelitian dilakukan pada serum darah dari 8 peserta yang didapat sepekan setelah menerima dosis kedua vaksin, pada uji coba tahap awal.

Hasilnya, vaksinasi menghasilkan antibodi terhadap semua varian, termasuk versi tambahan dari varian Beta yang pertama kali diidentifikasi di Afrika Selatan.

Selain itu, vaksinasi juga menghasilkan antibodi terhadap 3 varian garis keturunan virus corona yang diidentifikasi di India, termasuk varian Kappa dan Delta.

Analisis menunjukkan, adanya pengurangan sederhana dalam menetralkan antibodi terhadap beberapa varian yang lebih baru, termasuk Delta, Kappa, dan Gamma.

"Data baru ini mendorong dan memperkuat keyakinan kami bahwa vaksin Covid-19 Moderna harus tetap protektif terhadap varian yang baru terdeteksi," ujar Kepala Eksekutif Moderna Stephane Bancel.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Baca juga: Temukan Varian Delta, 4 Negara Ini Pertimbangkan dan Terapkan Lockdown

Perlindungan dari vaksin berbasis mRNA

Diketahui, vaksin Covid-19 yang menggunakan basis mRNA, yakni Moderna dan Pfizer.

Mengutip CNBC, (29/6/2021), pihak Moderna menjelaskan, vaksin berbasis mRNA dengan penggunaan dua dosis mampu menghasilkan antibodi penetral terhadap varian Delta, Beta, dan Eta.

“Kami tetap berkomitmen untuk mempelajari varian yang muncul, menghasilkan data, dan membagikan (informasi) jika sudah ada,” ujar Bancel.

"Data baru ini mendorong dan memperkuat keyakinan kami bahwa vaksin Covid-19 Moderna harus tetap protektif terhadap varian baru yang terdeteksi," lanjut dia.

Baca juga: Perbandingan Efektivitas Vaksin Pfizer, Moderna, dan AstraZeneca

Desakan dari pejabat WHO

Sementara itu, pembaruan vaksin Moderna datang beberapa hari setelah pejabat Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendesak orang yang divaksinasi penuh untuk terus memakai masker, jarak sosial dan mempraktikkan langkah-langkah keamanan pandemi lainnya saat varian Delta menyebar dengan cepat ke seluruh dunia.

Hal itu juga disampaikan saat vaksin Moderna diizinkan untuk digunakan di India.

Menurut laporan terkini, setidaknya ada 92 negara sudah terinfeksi varian Delta.

Kejadian ini yang membuat varian Delta disebut sebagai varian penyakit dominan di seluruh dunia.

Terkait hal itu, pejabat WHO mengatakan, pihaknya meminta penerima dua dosis vaksin untuk terus menerapkan protokol kesehatan.

Sebab, sebagian besar negara tetap tidak divaksinasi dan varian Delta menyebar dengan sangat cepat.

"Seseorang tidak bisa merasa aman hanya karena sudah divaksin dua dosis. Mereka masih perlu melindungi diri mereka sendiri," ujar Asisten Direktur Jenderal WHO untuk akses obat-obatan dan produk kesehatan Mariangela Simao.

Baca juga: 10 Ciri Tertular Corona Varian Delta dan 6 Tempat yang Harus Dihindari

Beberapa varian virus corona termasuk Delta telah terbukti membuat vaksin sedikit kurang efektif.

Oleh karena itu, pejabat WHO mengatakan, individu yang telah divaksinasi dapat menjadi bagian dari rantai penularan virus.

The Wall Street Journal melaporkan pada Jumat (25/6/2021) bahwa sekitar setengah dari orang dewasa yang terinfeksi varian Delta di Israel telah divaksinasi sepenuhnya dengan vaksin Pfizer.

Hal ini mendorong pemerintah di sana untuk menerapkan kembali persyaratan penggunaan masker dalam ruangan dan tindakan pencegahan penularan lainnya.

Di AS, Presiden Joe Biden memperingatkan bahwa orang yang tidak divaksinasi sangat berisiko terinfeksi delta.

Ia menjelaskan, kematian pasien Covid-19 secara nasional akan terus meningkat karena penyebaran varian "berbahaya".

"600.000 lebih warga AS telah meninggal dunia, dan dengan varian Delta ini, Anda tahu akan ada korban yang lain juga. Anda tahu itu akan terjadi," ujar Biden di sebuah pusat komunitas di Raleigh, North Carolina.

"Kita harus memvaksinasi kaum muda," lanjut dia.

Adblock test (Why?)


Studi: Vaksin Moderna Lindungi Tubuh dari Covid-19 Varian Delta - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Peneliti Temukan Cara Membuat Amonia Bahan Baku Pupuk dari Udara - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Penelitian terbaru yang melibatkan peneliti Indonesia di Monash University, Australia berhasil menemukan cara baru untuk menghasilkan amonia, yakni bahan baku utama pupuk, dari udara menggunakan tenaga listrik, yang tidak meninggalkan jejak karbon.

Salah satu peneliti kajian ini, Dr Bryan H. R. Suryanto mengatakan, mereka telah menemukan cara efektif untuk memproduksi amonia atau ammonia (bahan utama pupuk) melalui proses elektrolisa, sehingga hanya diperlukan sebuah alat electrolyser dan tenaga listrik untuk proses produksinya.

"Kami menemukan cara untuk mengkonversi udara menjadi pupuk menggunakan simple electrolytic device yang dapat dioperasikan menggunakan renewable electricity,"  kata Bryan kepada Kompas.com, Jumat (11/6/2021).

Konversi udara ini akan menghasilkan amonia yakni dengan satu atom nitrogen yang terikat pada tiga atom hidrogen, tetapi kepadatan energinya berdasarkan volume hampir dua kali lipat dari hidrogen cair.

Sehingga amonia akan menjadi pesaing utama sebagai bahan bakar alternatif hijau dan lebih mudah dikirim dan didistribusikan.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Baca juga: Peneliti Australia Ciptakan Terobosan Bahan Bakar Hidrogen dari Amonia

Pada umumnya amonia sering dimanfaatkan sebagai bahan kimia berbau busuk dan beracun yang digunakan dalam pembersih rumah tangga, pupuk, juga bahan peledak, dan menyisakan emisi karbon pada pembuatannya.

Akan tetapi, para peneliti menilai amonia merupakan bahan bakar terbarukan yang dapat terbuat dari Matahari, udara dan air yang dapat memberi daya pada dunia tanpa karbon.

Oleh karena itu, Bryan bersama dengan Dr Alexander N Simonov dan Prof Douglas R MacFarlane, serta rekan tim lainnya mencoba mencari cara baru dalam menghasilkan amonia sebagai bahan baku pupuk yang bisa dipergunakan oleh para petani, namun lebih aman, mudah dihasilkan dan didistribukan, serta berkelanjutan dari sisi energi.

Berikut beberapa efektivitas pembuatan pupuk dari udara menggunakan simple electrolytic device ini:

1. Bisa dibuat di mana saja

Selama ini, para peneliti mengatakan bahwa amonia, salah satu bahan baku pupuk ini, hanya bisa dihasilkan melalui Haber-Bosch process. 

Baca juga: NASA Juno Ungkap Hujan Es Kaya Amonia, Petunjuk Baru Cuaca Planet Jupiter

Ilustrasi Listrik, pembangkit listrikShutterstock Ilustrasi Listrik, pembangkit listrik

Proses Haber adalah suatu proses fiksasi nitrogen artifisial dan merupakan prosedur industri utama untuk produksi amonia yang berlaku saat ini.

Salah satu tindakan yang digunakan dalam proses Haber-Bosch untuk menghasilkan amonia yakni melalui suhu yang dinaikkan dengan cukup tinggi untuk dapat menghasilkan amonia atau NH3.

Sehingga, proses menghasilkan amonia dengan cara ini hanya mungkin dilakukan di pabrik-pabrik besar menggunakan reaktor-reaktor raksasa.

Namun, Bryan menjelaskan, dengan teknologi simple electrolytic device yang mereka buat, kini membuat ammonia di daerah di mana pupuk dibutuhkan seperti sawah, greenhouse, hidroponik, pabrik farmasi atau rumah sakit jadi memungkinkan.

Menurut Bryan, hal ini dikarenakan alat electrolytic pada umumnya bisa didesain sangat kompak dan kompleks.

Baca juga: Pertama Kalinya, NASA Berhasil Mengekstraksi Udara Mars Jadi Oksigen

2. Revolusi cara produksi pupuk

Diakui Bryan, kalau secara teknis, sebenarnya teknologi Li mediated Ammonia synthesis sudah ada sejak tahun 1990-an.

Akan tetapi, sistem yang ada tidak mampu beroperasi lebih dari 3 menit. Sistem yang dibuat para peneliti ini pun mampu mengatasi masalah tab dan dapat dioperasikan lebih dari 3 menit.

"Nah, yang membuat ini jadi mungkin adalah temuan kami, menggunakan garam phosphonium sebagai "proton shuttle". Sehingga, teknologi kami mungkin akan merevolusikan cara pupuk di produksi, distribusi dan di aplikasikan," jelasnya.

Sebab, pupuk tidak harus lagi di produksi di pabrik, dihantarkan dengan mobil ke tempat penggunaan. Tetapi, bisa langsung diproduksi di tempat yang membutuhkannya.

Baca juga: Hujan Lebat Bersihkan Polusi Udara Jakarta, Gunung Gede Pangrango Terlihat

Ilustrasi polusi udara dari rumah tangga berasal dari penggunaan bahan bakar kayu untuk memasak. Biomassa kayu bakar dapat berakibat buruk pada kesehatan paru-paru. Polutan dari biomassa kayu dapat menyebabkan kerusakan paru-paru.SHUTTERSTOCK/Zoran Photographer Ilustrasi polusi udara dari rumah tangga berasal dari penggunaan bahan bakar kayu untuk memasak. Biomassa kayu bakar dapat berakibat buruk pada kesehatan paru-paru. Polutan dari biomassa kayu dapat menyebabkan kerusakan paru-paru.

3. Tidak meninggalkan jejak karbon

Dalam upaya mengendalikan terjadinya perubahan iklim, salah satu tindakan yang tegas ditekan adalah upaya-upaya yang dapat menghasilkan emisi karbon.

Indonesia adalah penghasil emisi gas rumah kaca terbesar di dunia pada tahun 2015. 

Dalam Perjanjian Paris, Indonesia telah berkomitmen untuk mengurangi emisinya sebesar 29-41 persen pada tahun 2030, dibandingkan dengan skenario bisnis seperti biasa.

Sumber emisi karbon terbesar di dunia termasuk di Indonesia ada beberapa sektor seperti deforestasi hutan dan lahan gambut, karbon buangan kendaraan bermotor, kebakaran, limbah pabrik, pertanian dan juga sektor industri.

Baca juga: 6 Tanaman untuk Membersihkan Udara Berdasarkan Studi NASA

Proses Haber-Brosch dalam proses pembuatan amonia biasanya menggunakan hidrogen dari natural gas, sekitar 1,5 persen CO2 yang setiap tahun dihasilkan oleh manusia, berasal dari proses tersebut.

Angka ini sangatlah signifikan, apabila kita berupaya untuk mengurangi jejak karbon.

"Apabila kita menggunakan teknologi electrolyser (simple electrolytic device), kita dapat menghasilkan H2 dari proses elektrolisa air. Sehingga tidak ada jejak karbonnya," tegasnya.

Adapun, untuk udara yang bisa dikonversi harus disaring terlebih dahulu menjadi N2 murni.

"Tapi itu sudah bisa dilakukan dengan alat yang ada," ujar Bryan.

Baca juga: Polusi Udara Jakarta 20 Tahun Terakhir Turun Drastis berkat PSBB, Kok Bisa?

Adblock test (Why?)


Peneliti Temukan Cara Membuat Amonia Bahan Baku Pupuk dari Udara - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Ombudsman Minta Erick Thohir Pecat Rektor UI dari Komisaris BUMN - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Polemik sebutan "The King of Lip Service" dari BEI UI yang dialamatkan ke Presiden Jokowi kini melebar ke masalah lain, yakni terkait posisi komisaris BUMN yang disandang Rektor UI, Ari Kuncoro.

Gaduh rangkap jabatan Rektor UI ini mulai mengemuka setelah pihak Kampus Kuning itu memanggil dan menegur mahasiswa yang melabeli Presiden Jokowi sebagai pemimpin lip service yang merujuk pada arti antara ucapan dan tidakan tidak sejalan. 

Rektor UI Ari Kuncoro dinilai melanggar aturan kampus yang dipimpinnya sendiri, yakni Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 68 Tahun 2013 tentang Statuta Universitas Indonesia.

Pasal 35 huruf C PP Statuta Universitas Indonesia menyebut bahwa Rektor UI dan Wakil Rektor UI dilarang merangkap jabatan sebagai petinggi pada BUMN, BUMD, maupun perusahaan swasta.

Baca juga: Daftar 9 Pentolan NU yang Jadi Komisaris BUMN

Anggota Ombudsman Republik Indonesia Yeka Hendra Fatika mengatakan, rangkap jabatan yang dilakukan Rektor UI tersebut secara gamblang melanggar regulasi dari pemerintah.

"Ari Kuncoro masalahnya sederhana saja. Dipilih berdasarkan statuta UI dalam bentuk PP Nomor 68 Tahun 2013. Nah di dalam statuta Pasal 35 itu disebutkan bahwa rektor dan wakil rektor tidak boleh menjadi pejabat di BUMN atau BUMD," ucap Yeka dikonfirmasi, Rabu (30/6/2021).

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

"Jadi di statuta sudah tidak boleh. Artinya dia melanggar aturannya sendiri. Tidak boleh rangkap jabatan, itu maladministrasi," kata dia lagi.

Karena jelas pelanggarannya tersebut, Ombudsman meminta Menteri BUMN Erick Thohir untuk memberhentikan Ari Kuncoro dari jabatan komisaris BUMN.

Baca juga: Deretan Pensiunan Jenderal Polisi yang Jadi Komisaris BUMN

Ari Kuncoro sendiri telah menjabat sebagai Rektor UI sejak 25 September 2019 lalu. Selain menjadi Rektor UI, Ari Kuncoro juga tercatat menjabat sebagai wakil komisaris utama dan komisaris independen di sebuah bank milik BUMN.

Selain itu, undang-undang tentang BUMN mengatur bahwa komisaris, direksi hingga kepala-kepala bagian dalam BUMN tergolong sebagai jabatan atau pejabat.

"Jadi intinya sederhananya melanggar aturan. Dia kan Rektor UI, dan berarti dia melanggar statuta dirinya sendiri," ungkap Yeka.

Ia menilai sudah sepatutnya rektor UI lebih mematuhi dan tunduk pada statuta yang sudah diatur. Apalagi pelanggaran tersebut dilakukan orang nomor satu di kampus besar nasional tersebut.

Baca juga: Profil Kemal Arsjad, Komisaris BUMN Askrindo

"Ombudsman hanya katakan Rektor UI itu langgar aturan, oleh karena itu kita minta Menteri BUMN tertibkan, konsekuensinya ya dia harus keluar dari komisaris, cuma Ombudsman nggak bisa intervensi, yang bisa keluarkan dia kan RUPS atau permintaan Menteri BUMN," ujar Yeka.

Selain itu dengan pengangkatan Ari Kuncoro sebagai komisaris BUMN, juga menunjukan kalau pemerintah tidak melakukan seleksi ketat pemilihan pejabat perusahaan negara dan melanggar aturan yang dibuatnya sendiri. 

PP Nomor 68 Tahun 2013 yang melarang rangkap jabatan tersebut dibuat oleh pemerintah, kemudian Ari Kuncoro pun diangkat sebagai komisaris BUMN oleh pemerintah, dalam hal ini Kementerian BUMN. Di mana saat diangkat sebagai komisaris BUMN, Ari Kuncoro diketahui sudah menjabat sebagai Rektor UI. 

Profil Ari Kuncoro

Ari Kuncoro terpilih sebagai Rektor UI periode 2019-2024 melalui hasil pemungutan suara (voting) oleh Majelis Wali Amanat (MWA) UI di Kampus UI Depok, pada 9 September 2019 silam.

Pada pemilihan itu, di tahap tiga besar pemilihan Rektor UI, dia berhasil menyingkirkan dua kandidat kuat lainnya, yaitu Prof. Abd Haris dan Prof. Budi Wiweko.

Dalam voting, Ari Kuncoro memperoleh 16 suara, Abd Haris mendapatkan 7 suara, dan Budi Wiweko tidak meraih suara (nol).

Baca juga: Terima Gaji Besar, Apa Sebenarnya Tugas Komisaris BUMN?

Dikutip dari laman resmi UI, Ari Kuncoro adalah seorang Guru Besar dalam Ilmu Ekonomi dengan Google H-Index 14, yang juga bermakna peringkat pertama di Indonesia untuk sitasi karya ilmiah versi RePEC.

Sebelum menduduki jabatan sebagai Rektor UI 2019-2024, ia menjabat Dekan fakultas Ekonomi dan Bisnis. Selain aktivitas akademik di FEB UI, ia juga menjadi anggota East Asian Economist Association dan menjadi profesor tamu di beberapa kampus terkemuka di Australia dan Amerika Serikat.

Dalam pemilihan rektor UI periode 2019-2014 ini, Prof. Ari membawa visi “Menuju Universitas Indonesia yang inovatif, mandiri, unggul, inklusif, dan bermartabat”.

Dalam menunjang visinya tersebut, Prof. Ari mengatakan memiliki beberapa program yang salah satunya berfokus kepada team work.

Baca juga: Mengapa Banyak Pensiunan Jenderal TNI Jadi Komisaris BUMN?

Menurut Ari Kuncoro, terjadinya rupiah yang melemah, ekspor yang menurun, disebabkan SDM Indonesia yang tidak guyub secara internasional. Ari lantas memiliki program yang ditujukan untuk mahasiswa, yaitu membuat pendidikan yang berbasis kolaborasi.

“Selama ini, yang dihasilkan adalah individualis, dengan IPK tinggi, lalu kalo jadi team work payah,” ucap Ari sebagaimana dirilis laman resmi UI.

Ia menjelaskan jika team work sangatlah penting karena setiap individu tidak akan bisa pintar sendirian. Untuk itu, dia merencanakan program paper kelompok, proyek kelompok, dan lain sebagainya.

“Dan itulah program yang akan dicoba supaya SDM Universitas Indonesia dapat berperan untuk menjaga bangsa dan negara kita. Mungkin saat ini masih banyak CEO yang berasal dari Universitas Indonesia, tetapi kita tidak tahu lima tahun ke depan,” tandasnya.

Baca juga: Stafsus Erick Thohir: Fasilitas Kartu Kredit Bagi Komisaris BUMN untuk Kepentingan Perusahaan

Jejak Ari Kuncoro di perusahaan BUMN

Ari Kuncoro saat ini tercatat sebagai Wakil Komisaris Utama yang merangkap Komisaris Independen di PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, dikutip dari laman resmi perseroan.

Ia diangkat melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) BRI yang digelar pada Selasa, 18 Februari 2020 lalu, bersamaan dengan perombakan pengurus lainnya.

Saat itu, pemegang saham juga mengangkat Kartika Wirjoatmodjo sebagai Komisaris Utama BRI menggantikan Andrinof A. Chaniago. Sementara di saat bersamaan, Di jajaran direksi, terdapat perubahan yaitu penggantian direktur kepatuhan dari Azizatun Azhimah ke Wisto Prihadi.

Baca juga: Demi Konten, Dalih Erick Thohir Tunjuk Abdee Slank Jadi Komisaris BUMN

Sebelum menjabat sebagai Wakil Komisaris Utama sekaligus Komisaris Independen BRI, Ari Kuncoro bukan termasuk orang baru di susunan pejabat bank pelat merah.

Ari Kuncoro bahkan pernah menjabat sebagai Komisaris Utama PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau Bank BNI, tepat sebelum digeser ke jajaran Komisaris Bank BRI.

Dikutip dari laman resmi BNI, Ari terpilih melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) Bank BNI di Kantor Pusat BNI, Jakarta pada Kamis, 2 November 2017.

Kala itu, Ari Kuncoro sebagai Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen BNI, menggantikan Komisaris Utama sebelumnya, yaitu Hartadi A Sarwono.

Baca juga: Berikut Daftar 19 Relawan Jokowi yang Jadi Komisaris BUMN

Adblock test (Why?)


Ombudsman Minta Erick Thohir Pecat Rektor UI dari Komisaris BUMN - Kompas.com - Kompas.com
Read More

Menkeu akan cabut insentif PPh final UKM dengan omzet kurang dari Rp 50 miliar - Kontan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bagi anda para pebisnis dengan omzet kurang dari Rp 50 miliar per tahun harap bersiap. Pasalnya, pemerintah akan mencabut insentif pajak penghasilan (PPh) Final yang telah diberikan. 

“Kita juga mengusulkan penyesuaian insentif untuk wajib pajak usaha kecil menengah (UKM) dengan omzet di bawah Rp 50 miliar,” kata Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani saat Rapat Kerja bersama dengan Komisi XI DPR RI, Senin (28/6).

Lebih lanjut, ketentuan mengenai insentif UKM tertuang dalam Pasal 31E Undang-Undang (UU) Nomor 36 Tahun 2008 tentang Pajak Penghasilan. Klausul tersebut memberikan insentif kepada wajib pajak (WP) badan dalam negeri dengan peredaran bruto sampai dengan Rp 50 miliar setahun berupa pengurangan tarif sebesar 50% dari tarif normal.

Dengan demikian, dengan ketentuan saat ini tarif PPh Badan sebesar 22%, maka para UMK dengan penghasilan di bawah Rp 50 miliar hanya dibandrol PPh Final sebesar 11%. Kemudian di tahun 2022, saat PPh Badan kembali turun menjadi 20%, maka UMK hanya bayar pajak penghasilan 10%.

Namun, kebijakan tersebut akan lenyap apabila Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perubahan Kelima atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan disahkan. “Pasal 31E dihapus,” tulis beleid tersebut.

RUU tersebut kini tengah dibahas oleh pemerintah bersama dengan DPR. Harapannya bisa segera diundangkan, sehingga bisa diimplementasikan secepatnya untuk menjalankan segala reformasi perpajakan yang terkandung.

Baca Juga: Sri Mulyani: Pemajakan orang kaya memang tidak mudah

Dalam Naskah Akademik RUU KUP yang dihimpun Kontan.co.id, rencana kebijakan tersebut dilatarbekangi karena belanja perpajakan UKM tidak mencerminkan keadilan. Berdasarkan data Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) rata-rata jumlah belanja perpajakan atas insentif Pasal 31E Undang-Undang PPh pada tahun 2017 sampai dengan 2019 mencapai Rp 2,82 triliun. 

Dalam perkembangannya, penerapan fasilitas Pasal 31E menimbulkan perbedaan perlakuan, baik atas pengenaan tarif PPh badan normal, maupun PPh Final UMKM sebesar 0,5% dari peredaran bruto kurang dari Rp 4,8 miliar setahun.

“Dengan demikian, penerapan Pasal 31E UU PPh tidak mencerminkan kesetaraan dan tidak tepat sasaran. Untuk dapat memberikan kesetaraan perlakuan atas tarif PPh atas seluruh Wajib Pajak badan, maka fasilitas pengurangan tarif Pasal 31E UU PPh diusulkan untuk dihapus,” jelas pemerintah dalam Naskah Akademik RUU KUP. 

Pemerintah juga menegaskan, selain dapat memberikan kesetaraan perlakuan atas tarif PPh, dengan dihapusnya fasilitas pengurangan tarif Pasal 31E UU PPh, diharapkan akan memperluas basis perpajakan yang berasal dari PPh yang dibayar oleh Wajib Pajak badan. Sehingga dapat meningkatkan penerimaan pajak secara jangka panjang. 

Pengamat Pajak Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) Fajry Akbar mengatakan cara tersebut akan efektif sebagai salah satu cara memangkas belanja perpajakan yang masif. Fajry menilai, dalam konteks rumpun Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), insentif Pasal 31E sudah tidak tepat. Sebab, secara omzet lebih mirip dengan wajib pajak badan dibandingkan UMKM.

Sebagai informasi, dalam UU Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah kriteria omzet UMKM diatur dalam tiga jenis. Pertama, usaha mikro omzet paling banyak Rp 300 juta per tahun. Kedua, usaha kecil yakni omzet lebih dari Rp 300 juta sampai dengan paling banyak Rp 2,5 miliar. Ketiga, usaha menengah yakni mempunyai omzet Rp 2,8 miliar-Rp 50 miliar.

 

Editor: Handoyo .

Adblock test (Why?)


Menkeu akan cabut insentif PPh final UKM dengan omzet kurang dari Rp 50 miliar - Kontan
Read More

Tuesday, June 29, 2021

Awas, lebih dari 50% wilayah di Jawa Tengah zona merah corona per 27 Juni 2021 - Regional Kontan

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Jawa Tengah darurat Covid-19. Pasalnya, lebih dari 50% wilayah di Jawa Tengah berstatus zona merah corona. Warga Jawa Tengah harus memperketat menjalankan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19.

Melansir data Satgas Covid-19, jumlah daerah berstatus zona merah corona di Indonesia per 27 Juni 2021 mencapai 60 wilayah. Per tanggal 20 Juni 2021 ada 29 daerah berstatus zona merah corona.

Zona merah corona adalah daerah berisiko tinggi penularan virus corona penyebab Covid-19. Satgas Covid-19 memperbarui data zona penularan virus corona, dari zona merah, zona hijau, dan zona oranye setiap minggu.

Pulau Jawa menyumbang sebagian besar jumlah zona merah corona di Indonesia. Seluruh provinsi di Pulau Jawa memiliki daerah berstatus zona merah corona.

Jawa Tengah tetap menjadi provinsi dengan zona merah corona terbanyak di Indonesia. Ada 22 kabupaten/kota berstatus zona merah corona di Jawa Tengah.

Dengan jumlah itu, artinya lebih dari separuh wilayah Jawa Tengah berstatus zona merah corona. Asal tahu saja, Jawa Tengah memiliki 35 kabupaten/kota.

Namun lonjakan jumlah zona merah corona terbanyak berasal dari Jawa Barat. Kini ada 11 kabupaten/kota di Jawa Barat berstatus zona merah corona. Pekan sebelumnya, tidak ada zona merah corona di Jawa Barat.

Baca juga: Cara meningkatkan daya tahan tubuh bagi lansia untuk mencegah Covid-19

Berikut daftar zona merah corona di Indonesia berdasarkan data terbaru, 27 Juni 2021: 

Zona Merah Corona di Sumatra Utara

  • Kota medan
  • Kota Padang Sidimpuan   

Zona Merah Corona di Sumatra Selatan

  • Kota Palembang

Zona Merah Corona di Aceh

  • Aceh Tengah

Zona Merah Corona di Kepulauan Riau

  • Bintan
  • Kota Batam 

Zona Merah Corona di Lampung

Zona Merah Corona di Bengkulu

  • Kota Bengkulu

Simak daftar zona merah corona lainnya di halaman selanjutnya

Zona Merah Corona di Kalimantan Tengah

  • Kota Palangkaraya    
  • Kota Pontianak    

Baca juga: Cara menyembuhkan anak yang positif Covid-19 saat isolasi mandiri di rumah

Zona Merah Corona di Jawa Tengah

  • Wonogiri    
  • Kudus    
  • Kota Semarang    
  • Kota Pekalongan    
  • Blora    
  • Pati    
  • Kendal    
  • Brebes    
  • Kebumen    
  • Sukoharjo    
  • Grobogan    
  • Temanggung    
  • Tegal    
  • Kota Magelang    
  • Purworejo    
  • Wonosobo    
  • Sragen    
  • Demak    
  • Semarang    
  • Klaten    
  • Jepara    
  • Kota Salatiga

Zona Merah Corona di Jawa Barat

  • Bandung    
  • Kota Depok    
  • Cirebon    
  • Kota Bandung    
  • Garut    
  • Bandung Barat    
  • Kuningan    
  • Majalengka    
  • Indramayu    
  • Karawang    
  • Kota Cimahi

Simak daftar zona merah corona lainnya di halaman selanjutnya

Zona Merah Corona di Yogyakarta

  • Sleman    
  • Kulon Progo    
  • Bantul    
  • Gunungkidul    
  • Kota Yogyakarta

Zona Merah Corona di Jakarta

  • Jakarta Selatan    
  • Jakarta Pusat    
  • Jakarta Barat    
  • Jakarta Timur
  • Jakarta Utara

Zona Merah Corona di Jawa Timur

  • Bondowoso    
  • Kota Madiun    
  • Banyuwangi

Zona Merah Corona di Banten

  • Kota Tangerang    
  • Kota Tangerang Selatan    
  • Lebak    
  • Tangerang

Perhitungan indikator kesehatan masyarakat:

Peta Zonasi Risiko daerah dihitung berdasarkan indikator-indikator kesehatan masyarakat dengan menggunakan skoring dan pembobotan.
Indikator-indikator yang digunakan adalah sbb:

Indikator epidmiologi:
1) Penurunan jumlah kasus positif & probable pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
2) Penurunan jumlah kasus suspek pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
3) Penurunan jumlah meninggal kasus positif & probable pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
4) Penurunan jumlah meninggal kasus suspek pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
5) Penurunan jumlah kasus positif & probable yang dirawat di RS pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
6) Penurunan jumlah kasus suspek yang dirawat di RS pada minggu terakhir sebesar ≥50% dari puncak
7) Persentase kumulatif kasus sembuh dari seluruh kasus positif & probable
8) Laju insidensi kasus positif per 100,000 penduduk
9) Mortality rate kasus positif per 100,000 penduduk
10) Kecepatan Laju Insidensi per 100,000 penduduk

PS. Data probable didapatkan dari data PHEOC utk nomor 1, 3, 7, sedangkan data probable untuk nomor 6 didapatkan dari data RS Online

Baca juga: Puncak lonjakan Covid-19 diramal Juni, ini yang harus dilakukan

Indikator surveilans kesehatan masyarakat
1) Jumlah pemeriksaan sampel diagnosis meningkat selama 2 minggu terakhir
2) Positivity rate rendah (target ≤5% sampel positif dari seluruh orang yang diperiksa)

Indikator pelayanan kesehatan
1) Jumlah tempat tidur di ruang isolasi RS Rujukan mampu menampung s.d >20% jumlah pasien positif COVID-19 yang dirawat di RS
2) Jumlah tempat tidur di RS Rujukan mampu menampung s.d >20% jumlah ODP, PDP, dan pasien positif COVID-19 yang dirawat di RS

Sumber data:
- Data kasus positif dan pemeriksaan laboratorium berdasarkan data surveilans Kementerian Kesehatan.
- Data pasien ODP, PDP, dan kapasitas pelayanan RS didapatkan berdasarkan data RS Online di bawah koordinasi Dirjen Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan.

Kategori Zona Risiko
Setiap indikator (indikator epidemiologi, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan) diberikan skoring dan pembobotan lalu dijumlahkan. Hasil perhitungan dikategorisasi menjadi 4 zona risiko yaitu :

  • Zona Risiko Tinggi : 0 - 1.80
  • Zona Risiko Sedang : 1.81 - 2.40
  • Zona Risiko Rendah : 2.41 - 3.0
  • Zona Tidak Terdampak : Tidak tercatat kasus COVID-19 positif
  • Zona Tidak Ada Kasus : Pernah terdapat kasus di wilayah tersebut namun tidak ada penambahan kasus baru dalam 4 minggu terakhir & angka kesembuhan ≥95%

Ingat pandemi Covid-19 belum berakhir, semakin banyak daerah berstatus zona merah corona. Patuhi protokol kesehatan, selalu kenakan masker, jaga jarak, dan rajin mencuci tangan.

#satgascovid19 #ingatpesanibu #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitanganpakaisabun

 

 

Editor: Adi Wikanto

Adblock test (Why?)


Awas, lebih dari 50% wilayah di Jawa Tengah zona merah corona per 27 Juni 2021 - Regional Kontan
Read More

Saat Jokowi Bereaksi atas Cap "The King of Lip Service" dari BEM UI - Kompas.com - Nasional Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com"Jokowi kerap kali mengobral janji manisnya, tetapi realitanya sering kali tak selaras. Katanya begini, faktanya begitu. Mulai dari rindu didemo, revisi UU ITE, penguatan KPK, dan rentetan janji lainnya," tulis @BEMUI_Official sambil mengunggah sebuah poster bertajuk "Jokowi: The King of Lip Service", Sabtu (26/6/2021).

Poster yang langsung viral ini membuat rektorat UI meradang.

Keesokan harinya, Minggu (27/6/2021), surat pemanggilan dari rektorat dilayangkan ke pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI.

Surat undangan itu ditandatangani Direktur Kemahasiswaan UI Dr Tito Latif.

Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dan Wakil Ketua BEM UI Yogie Sani ada di dua urutan teratas daftar pemanggilan.

Baca juga: Tanggapi BEM UI, Jokowi: Kritik Boleh Saja, Universitas Tak Perlu Halangi

Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi (KIP) UI Amelita Lusia menyebutkan, pemanggilan tersebut sebagai langkah urgen akibat permasalahan yang timbul sehari setelah unggahan BEM UI mulai ramai dibicarakan.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Amelita menegaskan, pemanggilan itu merupakan bagian dari langkah pembinaan.

"Pemanggilan ini adalah bagian dari proses pembinaan kemahasiswaan yang ada di UI," ujar dia kepada Kompas.com, Minggu.

Langkah rektorat tersebut menuai banjir kritik, apalagi ketika pihak kampus menyebut Jokowi sebagai simbol negara.

"Mengada-adalah, kok rektorat ikut-ikutan, ini persoalan hak warga negara dan demokrasi, kalau dipanggil dengan alasan salah yang dilakukan BEM, itu pengekangan," tegas Erasmus kepada Kompas.com, Selasa (29/6/2021).

Dia menjelaskan bahwa tidak ada aturan yang menempatkan presiden sebagai simbol negara. Artinya, apa yang disampaikan BEM UI tak menyalahi aturan.

Erasmus menyatakan, apabila kritik BEM tersebut menyinggung, seharusnya yang berhak tersinggung hanya Jokowi sebagai individu.

Baca juga: Saat BEM UI Kritik Jokowi, Rektorat Meradang, Birokrat Kampus Dinilai Terkurung di Menara Gading

Namun, yang disampaikan BEM bukan menyerang Jokowi sebagai individu, melainkan sebagai presiden.

"Lagi pula ada Pasal 310 Ayat 3 KUHP, tak bisa dituntut pidana kalau untuk kepentingan umum. Ini kan isu kepentingan umum, kritik warga negara kepada presiden, dilindungi oleh konstitusi, putusan MK juga bicara itu," terang Erasmus.

Jokowi merespons

Jokowi mengatakan bahwa apa yang disampaikan BEM UI merupakan bentuk dari pembelajaran dalam mengekspresikan pendapat.

"Ya saya kira biasa saja, mungkin mereka sedang belajar mengekspresikan pendapat. Tapi yang saat ini penting ya kita semuanya memang bersama-sama fokus untuk penanganan pandemi Covid-19," ujar Jokowi dalam keterangan persnya melalui YouTube Sekretariat Presiden, Selasa.

Jokowi juga menilai, kritik boleh dilakukan dalam iklim negara demokrasi.

Dia menekankan, kritik dari mahasiswa tidak perlu dihalangi oleh pihak kampus.

"Universitas tidak apa, tidak perlu menghalangi mahasiwa untuk berekspresi, tetapi juga ingat, kita ini memiliki budaya tata krama, memiliki budaya kesopansantunan," ucap Jokowi.

Baca juga: Jokowi Nilai Kritik dari BEM UI Bentuk Pembelajaran Menyampaikan Pendapat

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Negara juga mengatakan, kritik yang disampaikan BEM UI menjadi satu dari sekian banyak julukan yang diberikan kepadanya.

"Ya itu kan sudah sejak lama ya, dulu ada yang bilang saya ini klemar-klemer, ada yang bilang juga saya itu plonga-plongo, kemudian ganti lagi ada yang bilang saya ini otoriter," ujar Jokowi.

Sesuai fakta

Pemanggilan BEM UI ini ternyata mengundang solidaritas sejumlah BEM dari kampus lain. Salah satunya dukungan diberikan BEM Malang Raya.

Koordinator BEM Malang Raya, Zulfikri Nurfadhilla, mengatakan, tidak ada yang salah dari kritik BEM UI.

"Apa yang dilakukan BEM UI tentu sangat sejalan dengan fakta realitas yang ada. Prinsip kebenaran menjadi nilai yang masih dijaga mahasiswa hari ini dalam mengawasi dan mengoreksi kerja pemerintah," kata dia.

Baca juga: Panggil BEM Usai Kritik Jokowi, PB HMI: Rektorat UI Antidemokrasi

Zulfikri menganggap pemanggilan BEM UI merupakan salah satu gangguan atas kebebasan berpendapat di muka umum.

"Birokrat UI sebagai penyelenggara pendidikan perlu memahami bahwa pendapat yang korektif dan substantif di muka umum adalah budaya kritis dan intelektual mahasiswa," ujar dia.

Antidemokrasi

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) M Ichya Halimudin menyebut pemanggilan tersebut menunjukkan bahwa rektorat UI antidemokrasi.

"Pemanggilan BEM UI oleh rektorat menunjukkan kampus UI antidemokrasi, kebebasan berpendapat sangat dibatasi, tentu ini melanggar UU," ujar Ichya.

Menurutnya, sikap reaktif rektorat menunjukkan adanya pembatasan kebebasan berpendapat terhadap mahasiswa.

Ia menilai pemanggilan tersebut tidak sejalan dengan UUD 1945 Pasal 28 dan UU Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum.

Kritikan mahasiswa semestinya disikapi dengan hal biasa saja.

Baca juga: Polemik Jokowi: The King of Lip Service yang Berujung Terbongkarnya Rangkap Jabatan Rektor UI

Sebab, kritikan tersebut merupakan sebagai pengingat kepada penguasa untuk menjalankan janji-janji politik kepada masyarakat.

Selain itu, Ichya juga melihat pemanggilan BEM UI menunjukkan demokrasi tengah berjalan mundur dan ingatan terhadap masa Orde Baru kian nyata menjelma di bawah pemerintahan Jokowi.

Di mana pembungkaman bukan hanya datang dari penguasa, melainkan juga telah merasuk ke dalam dunia akademik sekelas kampus besar UI.

"Kritikan mahasiswa itu sebagai pengingat kepada kekuasaan agar selalu menjalankan kepentingan masyarakat," tegasnya.

Ichya juga menegaskan, PB HMI sebagai organisasi mahasiswa terbesar di Indonesia juga akan selalu berada dalam posisi mengawal demokrasi.

"HMI akan berada di posisi mengawal demokrasi Indonesia untuk kemakmuran masyarakat," kata Ichya.

Adblock test (Why?)


Saat Jokowi Bereaksi atas Cap "The King of Lip Service" dari BEM UI - Kompas.com - Nasional Kompas.com
Read More

Bali United, Sang Juara Bertahan Liga 1 yang Mencoba Lepas dari Tekanan - Bola.com

Bola.com, Denpasar - Sejak berdiri pada 2015, perubahan demi perubahan mengiringi perkembangan Bali United. Mulai dari era Indra Sjafri hingga Stefano Cugurra, banyak pemain silih berganti datang dan pergi, termasuk Sylvano Comvalius, Nick van der Velden, dan Paulo Sergio yang telah meninggalkan Serdadu Tridatu.

Prestasi terbaik Bali United adalah berhasil menjadi kampiun Liga 1 2019. Target klub dalam lima tahun pun tercapai pada saat itu. Pesta dilakukan besar-besaran untuk merayakan gelar juara.

Setelah masa-masa indah, Bali United menatap Liga 1 2021. Mereka kebetulan masih dianggap sebagai juara bertahan mengingat Liga 1 2020 terhenti pada pekan ketiga akibat pandemi COVID-19.

Tim sepak bola pertama di Indonesia yang melantai di bursa saham itu tidak banyak melakukan perubahan untuk menatap Liga 1 2021/2022. Stefano Cugurra yang karib disapa Teco pun masih dipercaya menjadi pelatih.

Hanya saja deputinya yang berganti, dari Eko Purdjianto menjadi Antonio Claudio serta Andrew Keith Peterson, dan Marcelo da Silva Pires menjadi pelatih kiper.

Bali United mempertahankan 90 persen skuad musim lalu. Hanya ada beberapa pergantian, seperti datangnya Diego Assis dan Rizky Pellu. Asisten pelatih Bali United, Antonio Claudio, mengatakan jika Bali United siap menghadapi Liga 1 2021/2022 dengan skuad yang ada.

"Kami siap dengan skuad yang ada. Tapi, apabila ada penambahan pemain, kami welcome. Kami menunggu keputusan dari manajemen dan Coach Teco," ujar asisten pelatih yang karib disapa Toyo itu.

Apalagi Bali United bermain tidak di depan Semeton Dewata. Bali United akan menjadi tim musafir karena Liga 1 rencananya digelar secara terpusat di Pulau Jawa. Belum lagi beberapa pemain tampak masih kurang nyetel degnan permainan Serdadu Tridatu, seperti Diego Assis yang diharapkan menjadi pengganti Paulo Sergio.

Namun, Rizky Pellu yang direkrut dari PSM Makassar bisa menjadi andalan di lini tengah. Dari rangkaian uji coba dan penampilan di Piala Menpora 2021, Rizky Pellu sudah mencetak tiga gol untuk Bali United.

2 dari 5 halaman

Profil Pelatih: Stefano Cugurra

Sebagai seorang pelatih, Stefano Cugurra sudah tiga kali merengkuh gelar juara liga di Indonesia. Pertama ketika ia berstatus sebagai pelatih fisik di Persebaya Surabaya yang menjuarai Liga Indonesia 2004. Ia menjadi asisten Jacksen Tiago pada saat itu.

Kemudian pelatih yang karib disapa Teco itu membawa Persija Jakarta menjuarai Liga 1 2018. Kali ini sebagai pelatih kepala Macan Kemayoran.

Satu tahun berselang, Teco membawa Bali United menjadi juara Liga 1 2019. Keberhasilan Teco membawa timnya menjadi juara membuat namanya pun menjadi pelatih terbaik dalam dua musim tersebut.

Kini, ada tantangan besar bagi Teco untuk membawa Bali United berprestasi kembali. Apalagi dia sudah mendapatkan garansi dari klub berupa perpanjangan kontrak selama dua tahun.

Pelatih asal Brasil itu sempat mengungkapkan bahwa karier kepelatihannya banyak dipengaruhi oleh sang ayah, Dilgo Rodrigues, yang juga sempat menjadi pelatih Persebaya Surabaya.

"Saya banyak belajar ilmu kepelatihan dari beliau. Saya ikut dia ke Kuwait, Liberia, Uni Emirat Arab, Bahrain, Amerika Serikat, hingga ke Indonesia. Saya terinspirasi karena ayah saya sering membawa klub di Kuwait menjadi juara," ujar suami dari Miranda Cugurra itu.

Untuk Liga 1 2021/2022, yang kini harus ditunda setidaknya hingga akhir Juli 2021 karena angka COVID-19 yang melonjak drastis, Teco masih belum memiliki target. Ia justru belakangan lebih sering memikirkan bagaimana membawa Bali United melangkah jauh di Piala AFC 2021, yang juga belum mendapatkan kejelasan.

3 dari 5 halaman

Bintang: Ilija Spasojevic

Meski tampil kurang impresif dan sering mendapatkan kritik dari suporter, tapi fakta tidak bisa berbohong jika Ilija Spasojevic masih menjadi penyerang paling moncer pada saat ini. Setelah resmi menjadi WNI pada akhir 2017, Spaso menjadi rekrutan Bali United sejak 2018.

Spasojevic hanya membutuhkan tandem ideal di lini depan. Bersama Bali United sejak 2018, Spaso berhasil mengemas 33 gol dan enam assist di semua ajang. Pada musim 2019 ia tampil moncer karena kehadiran Paulo Sergio, rekannya yang sempat merasakan juara Liga 1 2017 ketika sama-sama masih berseragam Bhayangkara FC.

Musim ini hadir Diego Assis yang akan menjadi pengganti Paulo Sergio. Kini keduanya hanya perlu mengembangkan chemistry untuk bisa lebih baik.

4 dari 5 halaman

Data Klub

Klub: Bali United

Berdiri: 2015

Prestasi Musim Lalu: Juara Liga 1 2019

CEO: Yabes Tanuri

Pelatih: Stefano Teco Cugurra

Susunan pemain

Kiper: Wawan Hendrawan, Nadeo Arga Winata, Samuel Reimas, Rakasurya

Belakang: I Gde Agus Mahendra, Ricky Fajrin, Michael Yansen Orah, Willian Pacheco, I Komang Tri Artha Wiguna, Haudi Abdillah, Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo, I Made Andhika Wijaya, Gavin Kwan Adsit, Dias Angga Putra

Tengah: Fadil Sausu, Diego Assis, Hariono, Kadek Agung Widnyana Putra, Rizky Pellu, Stefano Lilipaly, Brwa Hekmat Nouri, M. Sidik Saimima, M. Taufiq

Depan: Ilija Spasojevic, M. Rahmat, Yabes Roni Malaifani, Kadek Dimas Satria, Lerby Eliandri Pong Babu, Fahmi Al-Ayyubi, Melvin Platje.

5 dari 5 halaman

Video

Adblock test (Why?)


Bali United, Sang Juara Bertahan Liga 1 yang Mencoba Lepas dari Tekanan - Bola.com
Read More

News Ada Pesan Khusus dari WHO, RI Tempuh PPKM Darurat? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Kasus harian Covid-19 di Indonesia masih tinggi. Secara nasional, Senin (28/6/2021) kemarin, ada 20.694 kasus baru.

Saat ini, tercatat sudah ada 2,13 juta orang yang terpapar Covid-19 di seluruh Indonesia. Kasus aktif juga terus meningkat, ada tambahan 10.791 kasus aktif yang secara total menjadi 218.476.

Secara nasional, kasus meninggal bertambah 423 menjadi 57.561. Sementara itu untuk kesembuhan bertambah 9.480 menjadi 1,85 juta.


Kenaikan kasus ini juga dilihat oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Bahkan sejak pekan lalu, lembaga PBB itu memberi pesan khusus.

Pada laporannya di cdn-auth-cms.who.int, WHO meminta Indonesia belajar dari India untuk menurunkan gelombang pandemi. Salah satunya dengan sistem PSHM (public health social measure).

Di India, PHSM ini berlangsung dengan lockdown yang cukup ketat di beberapa titik. Salah satunya di kota-kota hotspot corona New Delhi dan Mumbai.

"Menggunakan PHSM, India dapat dengan cepat mengontrol penularan dari kasus insiden, dari lebih 290 per minggu per 100.000 penduduk pada awal Mei hingga kurang dari 30 pada 21 Juni. PHSM harus dilaksanakan dengan intensitas yang lebih besar untuk mengatasi varian delta," lapor badan PBB itu, dikutip CNBC Indonesia, Selasa (29/6/2021).

Selain itu, India menaikkan kapasitas jumlah testing perharinya untuk mendeteksi virus sedini mungkin. Dalam program PHSM, India bahkan mencapai 2,5 juta testing perharinya.

Secara spesifik, WHO menyebut keadaan Covid-19 Indonesia cukup mengkhawatirkan. Karenanya perlu tindakan segera untuk mengatasi situasi ini di banyak provinsi.

"Indonesia memerlukan penerapan kesehatan masyarakat yang lebih ketat dan langkah-langkah sosial termasuk pembatasan sosial berskala besar (PSBB)," kata lembaga itu.

Permintaan WHO ini bukan tanpa alasan. Organisasi yang berbasis di Swiss itu menyebut ada beberapa hal yang membuat Indonesia perlu melaksanakan PSBB ketat secepatnya.

"Satgas melaporkan, tingkat keterisian tempat tidur (BOR) di beberapa provinsi di Jawa sudah mencapai lebih dari 50%, antara lain di Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, DI Yogyakarta, dan Jawa Tengah," tulis WHO.

Halaman Selanjutnya >>> RI Segera Berlakukan PPKM Mikro Darurat

Adblock test (Why?)


News Ada Pesan Khusus dari WHO, RI Tempuh PPKM Darurat? - CNBC Indonesia
Read More

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...