Rechercher dans ce blog

Thursday, September 2, 2021

Gara-Gara Sering Berulah, Pemain Chelsea Hakim Ziyech Dicoret dari Timnas Maroko - Bola Okezone

RABAT – Pemain Chelsea, Hakim Ziyech, harus menerima kenyataan pahit lantaran namanya dicoret dari Tim Nasional (Timnas) Maroko. Hal ini pun telah dikonfirmasi langsung oleh pelatih Timnas Maroko, Vahid Halihodzic.

Halihodzic pun membeberkan penyebab Hakim Ziyech dicoret dari Timnas Maroko. Menurutnya, perilaku Ziyech buruk karena sering berulah.

Hakim Ziyech

Ziyech kerap kali melakukan kontroversi ketika bermain untuk negaranya. Pemain berusia 28 tahun itu sering telat dari latihannya dan juga sempat menolak untuk bermain.

Tentu saja, hal tersebut membuat sang pelatih naik pitam. Halihodzic benar-benar kecewa dengan perilaku Ziyech. Menurutnya, perilaku pemain Chelsea tersebut sangat buruk dan jauh dari statusnya sebagai pemain bintang.

BACA JUGA: Resmi Gabung, Chelsea Ungkap Nomor Punggung Saul Niguez

"Perilakunya dalam dua pertandingan terakhir, terutama yang terakhir, bukanlah seorang pemain tim nasional yang sebagai pemimpin tim harus menjadi panutan yang positif," ucap Halilhodzic, dilansir dari Goal Internaisonal, Kamis (2/9/2021).

BACA JUGA: AC Milan Berminat Datangkan Hakim Ziyech dari Chelsea

“Dia datang terlambat dan setelah itu, dia bahkan menolak untuk bekerja. Tidak ada gunanya mendiskusikannya setelah itu, sebagai pelatih jawabannya ada di sana untuk dilihat. Bagi saya, tim nasional di atas segalanya, tidak ada yang bisa menyanderanya,” sambungnya.

Bahkan, Hakim Ziyech dikabarkan sempat pura-pura cedera saat melawan Ghana saat laga uji coba. Ketika dicek oleh tim medis, hasilnya tidak menunjukan adanya cedera pada tubuhnya. Dalam kondisi ini, dia tetap menolak untuk melanjutkan permainan.

Adblock test (Why?)


Gara-Gara Sering Berulah, Pemain Chelsea Hakim Ziyech Dicoret dari Timnas Maroko - Bola Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...