KOMPAS.com - Indonesia memiliki beberapa komoditas ekspor. Salah satu komoditas ekspor indonesia yang berasal dari hasil pertanian adalah kelapa sawit yang selama ini jadi andalan.
Selain minyak sawit, jenis komoditas ekspor perkebunan indonesia adalah kopi, karet, rempah-rempah, teh, kakao, dan kopra.
Komoditas pertanian meliputi hasil perkebunan, tanaman pangan, perikanan budidaya dan tangkap, peternakan, tanaman hortikultura kelompok sayuran dan buah-buahan, dan komoditas kehutanan.
Baca juga: Cakupan Keunggulan yang Dimiliki Indonesia di Perdagangan Internasional
Di luar pertanian, Indonesia juga memiliki beberapa komoditas utama dari barang industri. Salah satu komoditas ekspor indonesia yang dihasilkan dari usaha industri adalah produk tekstil, otomotif, elektronik, alas kaki, dan makanan olahan.
Dikutip dari Investopedia, komoditas adalah barang yang bisa diperdagangkan untuk mendapatkan keuntungan atau dapat dipertukarkan dengan barang lain yang memiliki nilai yang sama.
Kualitas untuk komoditas adalah pada dasarnya seragam umum sama untuk semua produsen, meskipun seringkali ada sedikit perbedaan.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Baca juga: 8 Manfaat Perdagangan Internasional
Sementara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pengertian komoditas adalah barang dagangan utama, benda niaga, hasil bumi, dan kerajinan yang dimanfaatkan untuk ekspor.
Masih menurut KBBI, arti lain dari komoditas adalah bahan mentah yang dapat digolongkan menurut mutunya sesuai dengan standar perdagangan internasional, misalnya gandum, karet, kopi.
Dalam perdagangan ekspor impor, secara umum komoditas terbagi menjadi empat jenis yakni:
- Komoditas logam berupa produk-produk hasil mineral tambang seperti emas, perak, platinum, nikel, tembaga, seng, dan sebagainya.
- Komoditas pertanian adalah komoditas yang berasal dari hasil pertanian maupun perkebunan seperti beras, gandung, karet, sawit, kapas, kedelai, jagung, kopi, dan sebagainya.
- Komoditas peternakan meliputi semua komoditas yang mencakup ternak hidup dan produk turunannya seperti daging, susu, keju, dan sebagainya.
- Komoditas energi merupakan komoditas yang berfungsi sebagai sumber energi seperti minyak bumi, gas, listrik, dan sebagainya.
Baca juga: Pengertian Perdagangan Internasional
Berbeda dengan perdagangan pada umumnya, perdagangan komoditas memiliki sistem yang sedikit unik. Jika biasanya harga jual suatu produk ditentukan oleh penjual dan produsen, harga komoditas tergantung dari banyaknya permintaan dan penawarannya di pasar.
Fluktuasi harga sudah menjadi risiko yang umum dirasakan oleh pelaku perdagangan komoditas.
Komoditas sendiri biasanya diperdagangkan dalam bursa yang kemudian disebut dengan bursa komoditas. Harganya pun berfluktuasi dan lazimnya komoditas diperjualbelikan dengan sistem kontrak berjangka.
Naik turunnya harga bisa terjadi karena disebabkan oleh beberapa faktor. Beberapa di antaranya adalah kapasitas produksi, kondisi cuaca, musim, insentif atau larangan pemerintah, situasi politik, dan lain sebagainya.
Baca juga: Faktor Penyebab Perdagangan Internasional
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Komoditas Ekspor Indonesia dari Hasil Pertanian dan Industri - Kompas.com - Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment