Rechercher dans ce blog

Thursday, June 3, 2021

Cara dapat untung dari investasi uang kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll - Investasi Kontan

Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Berinvestasi di uang kripto atau crypto currency seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll tengah menjadi tren. Padahal, harga uang kripto sangat fluktuatif sehingga memiliki risiko yang tinggi. Bagaimana cara investasi uang kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll yang menguntungkan atau tidak rugi?

Aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll menjadi salah satu instrumen investasi yang tengah diminati oleh para investor semenjak merebaknya pandemi Covid-19. Di Indonesia, transaksi aset kripto mengalami pertumbuhan yang signifikan, terlihat dari nilai transaksi harian mencapai triliunan rupiah. Pergerakan harga aset kripto yang terbilang cepat menjadi daya tarik tersendiri bagi para investor.

Namun demikian, cepatnya pergerakan tersebut berpotensi menimbulkan kerugian, alih-alih meraup keuntungan. Layaknya instrumen investasi lainnya, potensi kerugian dari investasi aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll dapat diminimalisir.

“Setiap instrumen investasi pasti memiliki risiko,” ujar Chief Operations Officer Tokocrypto, Teguh Kurniawan Harmanda, kepada Kompas.com, Kamis (3/6/2021).

Teguh mengatakan, aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll merupakan instrumen investasi yang masih baru keberadaanya. Namun demikian, bukan berarti aset kripto tidak memiliki fundamental pergerakan harga pasar.

Baca juga: Semakin banyak negara yang melarang uang kripto bitcoin, ethereum, degocoin, dll

Oleh karenanya, Teguh menyarankan investor untuk mempelajari terlebih dahulu fundamental dari jenis aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll yang diinginkan. Indikator analisis fundamental yang pertama adalah informasi mengenai keunggulan teknologi dan fungsi dari koin kripto tersebut.

Fundamental koin yang kuat juga bisa dilihat dari penggunaan teknologi koin tersebut secara luas tidak terbatas pada platform tertentu saja. Indikator analisa dalam memilih koin juga bisa dilihat dari faktor keunikan koin tersebut.

“Untuk meminimalisir risiko berinvestasi di aset kripto adalah dengan mempelajari market analisis dan fundamental token atau proyek yang ingin diinvestasikan,” tutur Teguh.

Lain Dengan demikian, investor dapat menentukan jenis aset kripto yang cocok dengan profil dan risiko yang ingin diambil. Teguh menyebutkan, salah satu penggerak utama pergerakan harga aset kripto adalah kepercayaan masyarakat terhadap teknologi blockchain.

Kepercayaan masyarakat Indonesia sendiri terhadap teknologi blockchain disebut terus membaik, sehingga potensi pertumbuhan aset kripto ke depan masih cerah. “Di Indonesia sendiri, Bank Indonesia juga tengah bersiap dengan pembuatan mata uang digital atau Central Bank Digital Currency, yang artinya bahwa negara kita mulai mempertimbangkan untuk mengadopsi teknologi blockchain,” ucap Teguh.

Demikianlah cara mencegah kerugian investasi di aset kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll. Selama berinvestasi, semoga cuan!

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Minimalkan Kerugian! Simak Tips Investasi Aset Kripto",


Penulis : Rully R. Ramli
Editor : Ambaranie Nadia Kemala Movanita

DONASI, Dapat Voucer Gratis!
Dukungan Anda akan menambah semangat kami untuk menyajikan artikel-artikel yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.




Adblock test (Why?)


Cara dapat untung dari investasi uang kripto seperti Bitcoin, Ethereum, Degocoin dll - Investasi Kontan
Read More

No comments:

Post a Comment

Korsel Targetkan 300 Ribu Wisatawan dari Indonesia pada 2022 - Republika Online

Kunjungan wisatawan Indonesia ke Korea Selatan anjlok pada 2020 dan 2021. REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Korea Selatan (Korsel) menargetkan kun...